Jakarta, Rabu (19/7) – CP Prima berhasil mendapatkan penghargaan Top Brand Award 2017 untuk produk SAKURA dan TAKARI kategori Fish Food yang diselenggarakan oleh Majalah Marketing dan Frontier Consulting Group di Hotel Mulia. Penghargaan ini diberikan kepada produk yang telah memenuhi tiga parameter utama, yaitu merek paling populer, merek paling banyak digunakan, dan merek dengan tingkat loyalitas paling tinggi yang telah melalui proses survey kepada tidak kurang dari 12 ribu responden usia 15-65 tahun di 16 kota dengan metode face to face interview. Head Of Marketing Petfood Division CP Prima Ahmad Fachrur Rivai mengungkapkan, terpilihnya SAKURA dan TAKARI dalam anugerah Top Brand pada tahun ini membuktikan bahwa produk SAKURA dan TAKARI diterima dengan sangat baik oleh konsumen penghobby ikan di tanah air.
“SAKURA dan TAKARI sudah hadir cukup lama dan telah menjadi pemain handal di industri fish food tanah air. Dengan diberikannya penghargaan Top Brand tahun ini semakin menegaskan bahwa SAKURA dan TAKARI menjadi pilihan utama para penghobby ikan. Penghargaan ini tentu saja menjadi motivasi dan dorongan bagi produk-produk kami yang lain agar terus meningkatkan “PERFORMANCE” ujar pria yang akrab disapa Alul. Penghargaan Top Brand untuk SAKURA diserahkan oleh Managing Director Majalah Marketing Adyo Bawono kepada Head Of Business Unit Petfood Division CP Prima Paulius Juta. Sedangkan Top Brand untuk TAKARI diserahkan kepada Head of Sales Petfood Division CP Prima Sutino Sufjian. Managing Director Majalah Marketing Adyo Bawono kepada Head Of Business Unit Petfood Division CP Prima Paulius Juta. Sedangkan Top Brand untuk TAKARI diserahkan kepada Head of Sales Petfood Division CP Prima Sutino Sufjian.